jenis jenis kain sofa
24
Apr

Jenis Jenis Kain Sofa Untuk Kebutuhan Sofa Anda

Jenis Jenis Kain Sofa

Secara garis besar, kain sofa dapat dibedakan melalui ketebalan kainnya. Tren kain sofa yang beredar di pasaran saat ini yaitu kain yang tebal dan sedikit berbulu, memiliki tekstur yang baik dan terkesan mewah.

Adapun beberapa jenis jenis kain sofa yang ada di pasaran adalah sebagai berikut :

  1. Kain Katun
    jenis jenis kain sofa
    Kain jenis ini relatif nyaman saat digunakan karena sifatnya yang dingin bila tersentuh oleh kulit kita dan harganya pun cukup terjangkau sehingga tak heran jika banyak yang menggunakan kain katun sebagai bahan pelapis sofa. Walaupun demikian, kain jenis ini juga memiliki beberapa kekurangan seperti mudah robek, warna cepat pudar dan rentan terhadap air.
  2. Polyester
    jenis jenis kain sofa
    Kain jenis ini terbilang awet dan memiliki berbagai pilihan warna yang beragam. Kekurangan dari kain jenis polyester adalah mudah terlipat, sifatnya yang mudah menyerap minyak dan rentan terhadap air
  3. Linen
    jenis jenis kain sofa
    Kain jenis ini memiliki tekstur yang lembut, terbuat dari serat alami sehingga lebih kuat bila dibandingkan dengan kain jenis katun. Sayangnya, kain jenis ini memiliki beberapa kekurangan seperti mudah berkerut dan panas di kulit.
  4. Bahan Oscar / Sintetis
    jenis jenis kain sofa
    Oscar adalah bahan sintetis yang menyerupai kulit. Secara fisik, tampilan oscar mirip dengan kulit namun kualitasnya tentu berbeda. Selain digunakan sebagai bahan pelapis sofa, oscar juga digunakan sebagai pelapis kursi makan atau kursi kantor dan jok mobil / motor.
  5. Rayon
    jenis jenis kain sofa
    Kain jenis ini terhitung kuat dan nyaman di kulit saat digunakan. Teksturnya yang halus, sekilas mirip dengan sutra sehingga kain jenis ini kerap dijadikan penganti kain sutra dengan harga yang jauh lebih murah. Kekurangan dari kain jenis rayon / viscose adalah mudah terbakar dan rentan terhadap air.

Bahan apa yang akan anda gunakan untuk sofa anda ? Pilihlah bahan sesuai dengan kebutuhan atau keingin anda. Dan anda bisa membeli sofa jadi seperti di toko-toko yang banyak sekali pilihan tokonya saat ini, atau anda juga bisa membeli dengan cara custom untuk sofa yang anda ingikan.

Demikianlah jenis jenis kain sofa yang dapat kita ketahui agar dapat disesuaikan dengan selera dan kebutuhan kita